Direktur PT. LIB, Ferry Paulus : Keberhasilan U-17 Masuk Piala Dunia U-17 2025 Hasil Kerja Bersama Seluruh Elemen Sepak Bola Nasional

Olahraga39 Dilihat

Jakarta, Beninginfo.com – Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus, menyampaikan apresiasi atas keberhasilan Tim Nasional Indonesia U-17 yang berhasil mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17 2025. Keberhasilan ini diperoleh setelah skuad Garuda Muda memastikan tempat di babak perempat final Piala Asia U-17 2025.

Ferry menilai, pencapaian tersebut merupakan hasil kerja bersama seluruh elemen sepak bola nasional. Salah satu faktor penting yang menurutnya turut mendorong kemajuan Timnas U-17 adalah kehadiran kompetisi Elite Pro Academy (EPA) sebagai ajang pembinaan pemain muda di Indonesia.

Menurut Ferry, keberadaan EPA sangat krusial karena memberi kesempatan bagi para pemain muda untuk merasakan atmosfer kompetisi secara rutin. Hal ini memungkinkan mereka yang tergabung dalam Timnas U-17 memiliki pengalaman bertanding yang cukup saat tampil di ajang internasional.

“Kompetisi yang berkualitas akan menciptakan pemain-pemain hebat. Kami di PT LIB bersama PSSI terus bersinergi membangun sistem liga usia muda, tentunya juga dengan dukungan penuh dari klub-klub peserta Liga 1,” ujar Ferry di Jakarta, Rabu (9/4/2025).

Ferry, yang juga pernah menjabat sebagai Direktur Olahraga Persija, menyebut bahwa program EPA telah berjalan efektif. Buktinya, sejumlah pemain yang tampil di ajang tersebut kini mampu menunjukkan performa membanggakan di level Asia.

“Keberhasilan Timnas U-17 ini adalah hasil dari kolaborasi. Klub-klub memberikan ruang bagi pemain muda untuk berkembang, dan EPA menjadi tempat mereka mendapat latihan fisik dan pengalaman bermain secara konsisten,” tambahnya.

Ia juga menegaskan bahwa standar kompetisi terus ditingkatkan agar pembinaan pemain muda bisa berjalan berkelanjutan dan menghasilkan talenta berkualitas.

Untuk diketahui, Timnas U-17 Indonesia dijadwalkan menghadapi Afghanistan dalam laga terakhir fase grup C Piala Asia U-17 2025. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Prince Abdullah Al Faisal pada Jumat, 11 April 2025 dini hari WIB.

Walau hasil laga tersebut tidak akan mengubah posisi Indonesia sebagai pemuncak klasemen Grup C, pertandingan tetap menjadi bagian penting dari persiapan menuju babak delapan besar. Indonesia kini tinggal menanti calon lawan dari posisi runner-up Grup D ***