Pasca Yulisman Terpilih Secara Aklamasi pada Musda XI DPD Golkar Riau, AMPI Siap Bergerak Bersama Memenangkan Agenda Partai

Riau29 Dilihat

Pekanbaru, Beninginfo.com — Dukungan terhadap kepemimpinan H. Yulisman sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau periode 2025–2030 terus mengalir. Kali ini, dukungan datang dari Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Provinsi Riau, salah satu organisasi sayap resmi Partai Golkar.

Sekretaris AMPI Riau, Syafrizal Nasution, menyampaikan bahwa pihaknya siap memberikan dukungan penuh terhadap kepemimpinan Yulisman yang baru saja terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golkar Riau yang digelar di Hotel Grand Central Pekanbaru, Sabtu (8/11/2025).

“Kami dari AMPI Riau menyatakan siap mendukung penuh kepemimpinan Pak Yulisman dalam menakhodai Partai Golkar Riau. Kami percaya, di bawah kepemimpinan beliau, Golkar Riau akan semakin solid, maju, dan berprestasi,” ujar Syafrizal Nasution.

Menurutnya, terpilihnya Yulisman secara aklamasi merupakan bukti kuatnya soliditas dan kepercayaan kader terhadap kepemimpinan yang dinilai visioner dan inklusif.

“AMPI akan berada di garda terdepan mendukung setiap langkah konsolidasi dan program kaderisasi yang digagas DPD I Golkar Riau. Semangat anak muda harus menjadi energi bagi kebangkitan partai,” tambahnya.

Seperti diketahui, Musda XI DPD Partai Golkar Riau berlangsung lancar dan penuh suasana kekeluargaan. Dalam forum tersebut, seluruh peserta menerima Laporan Pertanggungjawaban pengurus periode sebelumnya tanpa catatan, dan secara bulat menetapkan H. Yulisman sebagai Ketua DPD I Golkar Riau 2025–2030.

Dengan dukungan penuh dari AMPI dan seluruh elemen partai, kepemimpinan Yulisman diharapkan mampu membawa Partai Golkar Riau menjadi lebih solid, adaptif, dan siap menghadapi agenda besar politik ke depan, termasuk Pilkada dan Pemilu 2029.  ***